Kepala BKKBN RI Sapa Remaja di Kabupaten Tangerang: Wujudkan Indonesia Emas 2045

Nasional52 Dilihat
banner 468x60

Tintaindonesia.id, Tangerang – Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) RI, Dr. H. Wihaji, S.Ag., M.Pd., hadir langsung dalam kegiatan bertajuk “Menteri Menyapa Remaja untuk Indonesia Emas 2045” yang digelar di Pendopo Bupati Tangerang, Selasa (8/7/2025).

Acara yang dihadiri ratusan pelajar, mahasiswa, dan perwakilan organisasi kepemudaan ini merupakan bagian dari agenda nasional BKKBN dalam rangka meningkatkan peran generasi muda dalam menyongsong visi besar Indonesia Emas tahun 2045, sekaligus memperkuat kampanye pencegahan stunting sejak dini.

banner 336x280

Dalam paparannya, Wihaji menekankan pentingnya kesiapan remaja secara fisik, mental, dan sosial dalam menghadapi tantangan masa depan. Ia juga menyoroti peran keluarga, pendidikan karakter, serta gaya hidup sehat sebagai kunci membentuk generasi unggul dan produktif.

“Remaja hari ini adalah penentu wajah Indonesia di tahun 2045. Maka mereka harus dibekali pemahaman tentang perencanaan kehidupan, pentingnya pendidikan, dan menjauhi pernikahan dini maupun penyimpangan sosial,” tegas Wihaji.

Kegiatan ini juga menggandeng Pemerintah Kabupaten Tangerang, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB), serta unsur BKKBN Provinsi Banten. Suasana dialog berlangsung interaktif, dengan antusiasme para peserta yang aktif bertanya tentang isu kesehatan reproduksi, stunting, hingga perencanaan karir.

Dengan mengangkat semangat #IndonesiaEmasBebasStunting dan #RemajaBerencana, acara ini menjadi pengingat bahwa investasi terbaik dalam pembangunan nasional dimulai dari remaja yang sehat, cerdas, dan berdaya saing.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *